13 Rahasia Android Yang Mungkin Anda Belum Tahu

Update Monday, May 25, 2015 at 12:30 PM. Dalam topik Android,rahasia Android,smartphone

Pasti diantara kalian ada yang belum tahu beberapa hal ternyata Android Anda bisa melakukan sesuatu yang memudahkan atau bermanfaat.


Ternyata ada banyak Rahasia Android yang bisa lakukan untuk memudahkan dan membantu Anda. Berikut gadgetteknohp.blogspot.com merangkum ada 13 pengoperasian, meskipun masih banyak yang lagi yang lainnya.

13 Rahasia Android yang mungkin Anda belum tahu 

  1. Ketikan dan Swiping (menyapu screen dengan jari)
    Rahasia Android
    Gesture mengetik memungkinkan Anda untuk menulis pesan dengan menyeret jari Anda dari huruf ke huruf, yang super nyaman jika Anda hanya punya satu tangan untuk cadangan. Ini tersedia melalui Google Keyboard (yang dapat anda download secara gratis di Google Play).
  2. Berbagi (share) aplikasi, kontak, foto, dan musik hanya dengan menekan (tapping) telepon.
    Rahasia Android
     Android Beam (sangat sci-fi) memungkinkan Anda untuk langsung bertukar hampir apa pun - aplikasi, kontak, musik, video, foto, dan bahkan beberapa item-aplikasi tertentu seperti tempat favorit di Foursquare atau tag lagu - yaitu dengan mengaktifkan perangkat NFC, kemudian menempelkan belakang-belakangan perangkat, dan kemudian menekan untuk mengirim. Untuk mengaktifkan NFC, klik "More" di Settings (atau untuk perangkat Samsung, Settings> Connections) dan kemudian hidupkan Android Beam atau S Beam tepat di bawah opsi NFC.
  3. Mengunci dengan mencocokkan muka Anda (Facial recognition).
    Rahasia AndroidRahasia Android
    Untuk mengaktifkan ini, masuk ke Settings > Security > Screen Lock dan pilih Face Unlock. Untuk Galaxy buka Settings > Lock Screen > Screen Lock > Face Unlock. Kemudian ambil gambar muka Anda (face capture) untuk jaga-jaga anda bisa mengambil beberapa gambar dan untuk keamanan cadangan Anda juga bisa memasukkan/membuat kode PIN.
  4. Screenshoot. 
    Rahasia Android
    Sangat mudah! Hanya dengan menahan tombol Home, tombol power, dan tombol volume up (mengeraskan volume) pada waktu yang sama (untuk Galaxy S4, hanya home dan power).
  5. Mengaktifkan Silent pada Android dan mengambil screenshoot dengan telapak tangan.
    Rahasia Android
     Dianjurkan untuk yang memiliki telapak tangan cukup besar agar bekerja maksimal, trik berguna (lol) jika Anda memiliki Android Samsung. Anda dapat mengambil screenshot dengan menggesekkan sisi tangan Anda di layar, lihat gambar di atas. Sebelum itu Anda harus memastikan bahwa mode Palm Motion diaktifkan dengan cara buka Settings > My Device > Motions and Gestures > Palm Motion.
  6. Mengubah warna.
    Rahasia AndroidRahasia Android
    Untuk mengaktifkannya buka Settings > Accessibility (under “My Device” in Samsung) > Negative Colors, sekarang Anda Android sedikit lebih mudah dibaca di malam hari.
  7. Mengetahui kinerja baterai Android Anda. Buka aplikasi panggilan dan ketik * # 0228 #. 
    Rahasia AndroidRahasia Android
  8. Pencarian dengan suara
    Rahasia Android
    Klik pada ikon mikrofon di pencarian Google, coba mengatakan "OK Google". sebenernya bisa juga untuk mengirim email atau teks, mencari tahu tentang cuaca atau lalu lintas, melacak penerbangan atau paket dan lain sebagainya. Namun belum support Bahasa Indonesia, jadi harus menggunakan Bahasa Inggris.
  9. Tetap aktif dan layar menyala selama yang Anda mau.
    Rahasia AndroidRahasia Android
    Smart Stay adalah fitur dari Android yang umumnya dipakai oleh perangkat Samsung, yang membuat Android tetap aktif/terang selama mata Anda di atasnya. cara mengaktifkannya, Settings > Display > Smart Stay (untuk Samsung: Settings > Smart Screen > Smart Stay).
  10. Android Anda sekaligus sebagai hotspot.
    Rahasia AndroidRahasia Android
    Cara mengaktifkannya buka Settings > Wireless and networks > Tethering dan portable hotspot. Untuk Samsung: Settings > More networks > Tethering dan portable hotspot. Hati-hati untuk fitur ini, karena kemungkinan data pada Android Anda pun akan terbuka/dapat diakses dari perangkat lain yang terhubung.
  11. Menampilkan contact Anda pada layar terkunci (lock screen).
    Rahasia AndroidRahasia Android
    Caranya; Settings> Security> Tampilkan Info pemilik pada layar kunci (untuk Samsung: Pengaturan> Lock Screen> widget Kunci layar> informasi Owner), kemudian ketik informasi apa pun seperti contact, email, dan lain-lain. Hal ini membantu ketika gadget kita hilang dan ada yang menemukan.
  12. Kontrol secara tepat berapa banyak data yang Anda gunakan.
    Rahasia AndroidRahasia Android
    Cara mengaktifkannya/melihat settingan ini, Settings > Data Usage, atur batas data mobile dan untuk melihat seberapa banyak Anda menggunakan per siklus.
  13. Membuka animasi tersembunyi.
    Rahasia Android
    Buka Settings > About Device, sampai gambar muncul (huruf "K" di Android 4.4. KitKat), dan kemudian pencet tahan pada gambar sampai animasi mulai berjalan. 
Itulah 13 Rahasia Android Yang Mungkin Anda Belum Tahu dan mungkin bermanfaat atau membantu Anda. Silahkan share artikel ini, mungkin ada teman Anda yang belum mengetahuinya dan semoga bermanfaat.