Penyebab Baterai Smartphone Cepat Habis Dan Cara Mengatasi

Update Sunday, June 14, 2015 at 1:02 PM. Dalam topik Android,Baterai Smartphone Cepat Habis,smartphone

Sangat bervariasi jenis dan spesifikasi smartphone yang beredar di pasaran. Variasi itu mulai dari spesifikasi, bentuk, ukuran serta kapasitas memorynya. Ada gadget berukuran lebar, namun ada juga gadget berukuran kecil. Ada yang menggunakan processor super kencang ada pula yang processornya seadanya. Ada yang menggunakan resolusi kamera besar ada pula yang kecil. Memang sangat bervariasi dan anda bisa memilihnya sesuai dengan kebutuhan.

Namun bukan tanpa kekurangan, ada beberapa smartphone yang mengedepankan fitur tertentu namun melupakan salah satu aspek yang cukup penting yaitu baterai. Daya baterai menjadi hal paling penting dalam smartphone karena digunakan untuk menyalakan, tanpa daya baterai maka smartphone tidak akan menyala. Banyak orang yang merasa daya baterai smartphone cepat habis, hal itu ternyata bukan tanpa sebab melainkan disebabkan karena beberapa hal.

Penyebab Baterai Smartphone Cepat Habis Dan Cara Mengatasi

Baterai Smartphone Cepat Habis

Berikut ini Gadgetteknohp.blogspot.com bahas tentang penyebab dan cara mengatasi baterai smartphone cepat habis.

Cara Mengecas yang Salah

Salah satu penyebab baterai smartphone cepat habis yaitu cara mengecas yang salah. Banyak orang tidak memperhatikan bagaimana cara mereka mengisi ulang daya baterai smartphone. Kebanyakan orang mengecas smartphone sambil digunakan untuk menjalankan program berat misalnya mengecas sambil memainkan game atau sambil browsing. Hal ini akan menyebabkan suhu cepat meningkat dan ketika suhu tinggi maka akan membuat susunan sel pada baterai menjadi rusak. Oleh karena itu jauhi mengecas smartphone sambil menggunakannya untuk aktivitas berat.

Jaringan dan Sinyal yang Buruk

Yang kedua ini mungkin anda bertanya Tanya mengapa sinyal dan jaringan itu mempengaruhi konsumsi baterai. Ya, kedua hal itu ternyata bisa membuat baterai anda menjadi boros. Ketika anda berada di daerah yang susah sinyal dan jaringan, maka smartphone anda akan menjadi lebih susah untuk menangkap sinyal dan jaringan. Smartphone akan bekerja lebih keras untuk mencari, menangkap serta mempertahankan sinyal dan jaringan. Nah hal tersebut otomatis membutuhkan daya yang lebih besar dari biasanya. Maka dari itu ketika anda rasa berada di tempat yang susah sinyal dan jaringan sebaiknya ubah pengaturan ke flight mode untuk menghemat baterai.

Pencerahan Layar

Layar smartphone menjadi salah satu perangkat yang memakan konsumsi baterai paling besar di antara perangkat lain yang ada di smartphone. Hal itu dikarenakan layar yang menampilkan segala hal untuk berhubungan dengan pemakainya. Pencerahan pada layar dapat mempengaruhi jumlah konsumsi baterainya, jika anda mengaturnya sangat cerah maka otomatis membutuhkan daya yang lebih banyak namun sebaliknya ketika anda mengaturnya redup maka daya yang dibutuhkan juga lebih sedikit. Nah dari hal tersebut, untuk menghemat baterai anda bisa mengatur pencerahan layar yang paling minimum namun di batas yang masih bisa anda lihat dengan jelas. Jangan sampai terlalu cerah ataupun terlalu redup untuk menghemat baterai serta menjaga kesehatan mata.

Tiga hal diatas adalah beberapa penyebab baterai smartphone cepat habis atau boros, sekaligus cara mengatasinya. Untuk menghemat baterai, lakukan cara tersebut pada smartphone anda. Sekian artikel tentang penyebab dan cara mengatasi baterai smartphone cepat habis.